Apel Pagi Jajaran Kanwil KemenHAM Sumut, Kakanwil Ajak Jajaran Tingkatkan Kesiapan, Kompetensi, dan Literasi Keuangan

Bos com,MEDAN- Jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hak Asasi Manusia (KemenHAM) Sumatera Utara melaksanakan apel pagi rutin di halaman kantor wilayah. Apel dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah KemenHAM Sumatera Utara, Flora Nainggolan, dan diikuti oleh seluruh pejabat struktural serta pegawai.

Dalam arahannya, Kakanwil Flora Nainggolan menekankan beberapa hal penting kepada seluruh jajaran. Ia mengingatkan agar setiap pegawai melakukan persiapan yang matang terhadap setiap agenda dan kegiatan yang telah direncanakan, sehingga pelaksanaannya dapat berjalan optimal dan menghasilkan hasil yang maksimal.

Lebih lanjut, Kakanwil menyampaikan, “Setiap ASN di lingkungan KemenHAM Sumut perlu terus meng-upgrade diri agar menjadi sumber daya manusia yang unggul, adaptif, dan profesional,” ujar Flora.

Selain itu, beliau juga mengajak seluruh pegawai untuk mengelola keuangan dengan bijak dan memanfaatkan layanan keuangan yang terpercaya. Menurutnya, pengelolaan keuangan yang baik tidak hanya mendukung kesejahteraan pribadi, tetapi juga menjadi bentuk tanggung jawab dan kesiapan ASN dalam menghadapi tantangan masa depan.

Melalui kegiatan apel ini, Kakanwil berharap semangat kedisiplinan, profesionalisme, dan integritas seluruh jajaran Kanwil KemenHAM Sumatera Utara semakin kuat dalam mendukung visi Kementerian HAM untuk menghadirkan pelayanan publik yang berkeadilan dan berperspektif hak asasi manusia.

Lebih baru Lebih lama