Gelar Apel Pagi, Sarsaralos Sivakkar Kepala Rudenim Medan Sertakan Pengambilan Sumpah Manager Unit Usaha Koperasi Pegawai

Bos com,MEDAN — Pagi ini, Kepala Rumah Detensi Imigrasi Medan, Sarsaralos Sivakkar, A.Md.Im., S.H., M.H yang diwakili Mida Rima Maria, SH sebagai Inspektur Upacara, memimpin apel pagi dan pengambilan sumpah jabatan Manager Unit Usaha Koperasi Pemasaran Pengayoman pegawai Rudenim Medan. Acara berlangsung di halaman Kantor Rudenim Medan, Jalan Selebes, Belawan I, Kota Medan, Senin (05/02/24) pagi.

Dalam apel pagi tersebut, Mida Maria, SH menyampaikan selamat kepada Rofi Imam Fatria yang baru saja dilantik sebagai Manager Unit Usaha Koperasi Pemasaran Pengayoman Rumah Detensi Imigrasi Medan. Dia berharap Rofi Imam Fatria dapat menjalankan tugasnya dengan baik.

"Kami berharap, saya dan seluruh pegawai detensi imigrasi Medan, merasa memiliki koperasi ini. Kami berpesan kepada manager yang baru, semoga dengan dilantiknya pada hari ini dapat memberikan amanah dari kami semua untuk dapat mengembangkan koperasi yang kita cintai ini," ungkap Mida Maria.

Mida Maria juga menegaskan harapannya kepada seluruh pegawai Rumah Detensi Imigrasi Medan untuk turut serta dalam pengembangan dan pemeliharaan koperasi yang sudah dibangun dengan susah payah di rudenim Medan.

Rudenim Medan yang mengambil sumpah/janji pengurus koperasi sebagai Manager Unit Usaha Koperasi Pemasaran Pengayoman Pegawai Rudenim Medan adalah Carles Bronson Pandiangan, S. Kom.

Setelah rangkaian kegiatan, acara ditutup dengan sesi foto bersama.(JN)

Lebih baru Lebih lama