Lapas Siborongborong Peduli Kemasyarakat Taput Turun Kejalan Bagi Bagi Masker




SIBORONGBORONG - Lembaga Pemasyaratan Siborongborong kelas II B dalam kesempatan ini membuat kegiatan dalam menyambut HUT Kemerdekaan RI ke 75,
Dalam kegiatan tersebut Lapas Klas IIB Siborongborong Bagikan Masker ke masyarakat
Sekaligus mensosialisasikan Tatanan New Normal bagi masyarakat dan mengajak masyarakat untuk mendukung program  Lapas Siborongborong
Sebagai Lapas yg Produktif serta mendukung semangat Lapas Siborongborong memperoleh predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK)

Lembaga Pemasyarakatan Klas II-B Siborongborong melaksanakan kegiatan Bhakti sosial pada masyarakat, menyambut dan memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75, meskipun saat ini masih suasana Pandemi Covid-19.

Kegiatan sosial itu dilaksanakan tepatnya di persimpangan, jalan Sadar, Kelurahan Pasar Siborongborong, Kecamatan Siborongborong, Kabupaten Tapanuli Utara. Senin (10/08/2020) sekira pukul 09.00 Wib.

Berbeda dengan pelaksanaan peringatan HUT Kemerdekaan RI pada tahun  tahun sebelumnya, kali ini Lapas Klas II-B Siborongborong melaksanakan  bermacam macam kegiatan seperti pertandingan Olahraga dan seni yang dilaksanakan khusus oleh Petugas Lapas Siborongborong dan Warga Binaan di dalam lapas, gerak jalan santai serta senam  bersama masyarakat dan unsur pimpinan kecamatan siborongborong dan diakhiri dgn kegiatan bhakti sosial dengan turun ke jalanan membagikan masker merah putih  dan selebaran informasi tentang kegiatan.

Kemandirian warga binaan sebagai bentuk perwujudan lapas siborongborong
Menjadi Lapas yg Produktif sebagaimana yang diamanatkan dalam butir butir resolusi pemasyarakatan tahun 2020
Sekaligus menginformasikan kepada masyarakat untuk mendukung Lapas siborongborong memperoleh predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK)

Disebutkan juga dalam pelaksanaan kegiatan tersebut dibagikan masker sebanyak 120 buah , masker dan selebaran yg berisikan informasi jenis jenis kegiatan di lapas dibagikan kepada masyarakat dan para pengguna jalan.


Kepala Lembaga Pemasyarakatan Klas II-B Siborongborong M Pithra Jaya Saragih, Amd. IP, SH, MH dalam telepon selulernya mengatakan pada saat pelaksanaan kegiatan, tetap memperhatikan serta mematuhi protokol kesehatan Pandemi Covid-19.

"Kegiatan ini, memberikan bantuan sosial berupa masker kepada masyarakat dalam rangka memeriahkan dan memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke - 75," sebut M Pithra Jaya Saragih.

Lebih lanjut, Kalapas Klas II-B Siborongborong menerangkan, kegiatan sosial itu menyertakan personil TNI-POLRI sebagai mitra kerja dan wujudkan bentuk sinergitas.

"Dalam kegiatan tersebut turut hadir personil Polsek Siborongborong, Koramil 18/Siborongborong ikut serta dalam kegiatan sosial membagikan masker," kata Pithra Jaya Saragih.

Pada kesempatan itu,  Kalapas Siborongborong M Pithra Jaya Saragih menyampaikan apresiasi dan ucapkan terima kasihnya kepada masyarakat yang sangat antusias saat terlaksananya kegiatan. Masyarakat juga menyambut gembira atas bantuan masker yang diberikan oleh pihak Lapas Klas II-B Siborongborong.

"Kami Pihak Lapas Siborongborong ,mengucapkan Terima kasih  kepada seluruh mitra kerja dan juga masyarakat, telah menyambut baik pelaksanaan kegiatan sosial ini. Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat, dalam hal pencegahan penyebaran Virus Covid-19 yang melanda dunia saat ini," ujar Pithra Jaya Saragih mengakhiri.

Dalam kegiatan ini terkaksana warga sekitar menuturkan kegiatan pihak Lapas Klas II-B Siborongborong dengan memberikan bantuan sosial itu, dianggap bentuk kepedulian dan sangat bermanfaat kepada masyarakat.

Masyarakat Tapanuli Utara berterimakasih kepada pihak Lapas Siborongborong telah dapat melayani dan peduli kepada masyarakat, dengan membagikan masker yang bermanfaat bagi setiap orang, semoga Bapak  Kalapas siborongborong sehat sehat dan karier lebih baik ke depannya pungkas Masyarat Taput.(Jhonsen)
Lebih baru Lebih lama