Bos com,PADANG SIDIMPUAN- Memperoleh kesehatan yang prima dan baik merupakan hak setiap warga binaan. Oleh karena itu, Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan melalui Seksi Perawatan memberikan akses kepada warga binaan untuk melakukan pengecekan kesehatan baik di Klinik Pratama Lapas maupun ke RSUD Kota Padangsidimpuan.
Pada kesempatan ini, warga binaan yang memiliki riwayat penyakit dapat melaksanakan kontrol kesehatan ke RSUD Kota Padangsidimpuan dengan pengawalan dari Pegawai Lapas serta dengan mengikuti SOP dan peraturan yang berlaku.
Hal ini menurut Edison Tampubolon, Selaku Kalapas Kelas IIB Padangsidimpuan sudah menjadi komitmen Lapas Padangsidimpuan untuk terus memberikan layanan kesehatan terbaik kepada warga binaan.
"Cek kesehatan kepada warga binaan merupakan prioritas kami dalam menjaga kesehatan WBP. Baik cek kesehatan didalam klinik, cek kesehatan ke RSUD yang bersifat berobat jalan ataupun rawat inap, yang kita jalankan sesuai dengan SOP dan ketentuan yang berlaku", Tutup Kalapas.(JN)