Kegiatan ini juga di ikuti secara virtual oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Rudy Fernando Sianturi, Kepala Divisi Keimigrasian Ignatius Purwanto dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Alex Cosmas Pinem.
“Selepas menjalani libur lebaran ini mari kembalikan semangat untuk bekerja, perkuat sinergi dan bekerjalah sebagai sebuah tim, jangan bekerja secara parsial karena kedepannya tantangan yang kita hadapi akan semakin berat. Berkerjalah sebagai sebuah tim dalam mencapai target kerja yang telah di tetapkan”,ucap Andap.
Pimpinan yang ada diwilayah diharapkan dapat menjadi contoh bagi bawahannya, laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan disiplin. Dalam mencapai target kerja yang ada dibutuhkan komitmen moral dari masing-masing individu, inilah yang akan menjadi pendorong bagi diri kita untuk terus berbenah dalam memberikan kinerja terbaik kepada masyarakat, tambahnya.
Turut hadir pada kegiatan ini Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara, dan Keamanan, Kriston napitupulu, Kepala Bidang HAM, Flora Nainggolan dan Kepala Subbidang Perizinan Keimigrasian Henry Dermawan Simatupang.(JN)