Lapas Klas IIB Siborongborong KanwilKumham Sumut Adakan Simulasi Pencegahan dan Tanggap Darurat Kebakaran Oleh Dinas Pemadam Kebakaran Tapanuli Utara

Bos Com,SIBORONGBORONG – Petugas Lapas Klas IIB Siborongborong melakukan giat Simulasi Kebakaran yang Bekerjasama dengan Dinas Pemadam Kebakaran Tapanuli Utara. Simulasi penanganan kebakaran untuk mencegah musibah kebakaran yang terjadi di Lapas Siborongborong, Kamis (23/9/2021).


Bertempat di Lapangan utama Lapas Siborongborong, Kegiatan dimulai jam 10 pagi. Hadir dalam kegiatan tersebut Kabid Pemadam Kebakaran dan Perlindungan Masyarakat, Irwan A.R Matondang, SH beserta 4 orang anggota damkar Tapanuli Utara, Kepala Lapas Siborongborong M. Pithra Jaya Saragih, A.Md.IP, SH, MH dan diikuti oleh seluruh pejabat dan pegawai lapas Siborongborong.

Kegiatan pelatihan penanganan kebakaran dibagi dalam dua sesi. Yang pertama, para petugas Lapas mendapatkan materi tentang dasar-dasar hukum proteksi kebakaran dan tips penanganan kebakaran secara manual dilanjutkan simulasi penanganan kebakaran skala Kecil dan Skala Besar dengan menggunakan alat pemadam api ringan (APAR) yang dilaksanakan di luar ruanganSelanjutnya para pegawai lapas juga diajarkan teknik pemadaman api secara manual menggunakan karung basah dan juga alat pemadam api ringan (APAR) di luar ruangan. satu per satu pegawai Lapas mempraktikkan pemadaman api yang berkobar di dalam tong menggunakan dua metode atas petunjuk dan arahan petugas Damkar

Kepala Lapas Siborongborong, M. Pithra Jaya Saragih  “Dengan teknik sederhana, ternyata kebakaran dapat dikendalikan, kegiatan pelatihan simulasi ini merupakan salah satu kegiatan Lapas Siborongborong dalam rangka mencegah gangguan keamanan akibat kebakaran baik di lingkungan kantor maupun di tempat tinggal pegawai.


“Gangguan keamananan kebakaran, tidak hanya untuk kepentingan kantor namun juga untuk antisipasi di rumah,” tambah KalapaDari kegiatan pelatihan tersebut, Kalapas Siborongborong, M. Pithra Jaya Saragih berharap Lapas Siborongborong terhindar dari gangguan keamanan akibat kebakaran. Dengan berbekal teknik penanganan yang sudah didapat dari petugas Damkar, para petugas Lapas diharapkan bisa mengatasi kebakaran yang terjadi baik yang disengaja maupun tidak. (Humas/JN)

Lebih baru Lebih lama