Kapolsek Medan Tuntungan Terima Audiensi PAC Pemuda Batak Bersatu

BOS Com,MEDAN - Organisasi kemasyarakatan Pemuda Batak Bersatu (PBB) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Medan Tuntungan Audiensi ke Mapolsek Medan Tuntungan, Senin (10/05/2021), di Jalan bunga Turi III, Kelurahan Lau Cih, Medan Tuntungan.


Kedatangan rombongan PAC Medan Tuntungan dipimpin langsung Ketua PAC PBB Medan Tuntungan, Marison Damanik bersama pengurus PAC PBB Medan Tuntungan, Pimpinan Ranting Selayang, Pimpinan Ranting Mangga, Pimpinan Ranting Tanjung Selamat diterima langsung Kapolsek Medan Tuntungan, Iptu Sahnul Ginting di Ruangan Kapolsek Medan Tuntungan.


Dalam audensi tersebut, Ketua PAC PBB Medan Tuntungan, Marison Damanik, sangat senang atas sambutan dari Kapolsek Medan Tuntungan.


“Terima kasih banyak kepada Bapak Kapolsek Medan Tuntungan, Iptu Sahnul Ginting yang telah menerima PAC PBB Medan Tuntungan untuk beraudensi,” kata Marison Damanik.


Lanjut, tambah Marison, audensi dan kedatangan kami untuk memberitahukan secara resmi keberadaan organisasi Pemuda Batak Bersatu di Kecamatan Medan Tuntungan ini.


Kedatangan Pemuda Batak Bersatu ini juga meminta arahan dari Kapolsek Medan Tuntungan, dalam hal kerja sama menciptakan situasi yang aman dan kondusif bagi masyarakat yang ada di Kecamatan Medan Tuntungan.


Marison mengatakan dalam hal kamtibmas, PAC Medan Tuntungan siap bersinergi dengan pihak TNI dan Polri, apalagi saat ini menjelang Hari Raya Idul Fitri 1142 Hijriah.


Sambung Marison Damanik, PBB itu sifatnya sosial dan semboyannaya Solidaritas, Toleransi, Kerukunan dan Gotong Royong.


“PAC PBB Medan Tuntungan tetap mendukung segala kegiatan Polsek Medan Tuntungan, dan PBB akan terus melakukan koordinasi demi menciptakan suasana yang nyaman, aman dan kondusif. Semua itu bisa dengan cepat terlaksanakan karena adanya kerja sama,” Jelasnya.


Sementara itu, Kapolsek Medan Tuntungan, Iptu Sahnul Ginting mengaku, ia sangat senang dan mengucapkan Puji dan Syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas kunjungan dan audensi dari PAC PBB Medan Tuntungan


Jelas Iptu Sahnul Ginting, “Dengan adanya kerja sama ini, saya bisa menjadi bangga karena masyarakat membantu saya dalam menjalankan tugas untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Medan Tuntungan,” bebernya.


Kepada rekan-rekan PBB, Pinta Kapolsek, agar sama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Medan Tuntungan dan mensosialisasikan agar bersama-sama menjaga ketertiban di lingkungan kita ini.


"Saya berharap kepada pada pengurus organisasi Pemuda Batak Bersatu agar menjadi contoh dan panutan di tengah masyarakat. Yang mana organisasi Pemuda Batak Bersatu dapat bersinergi bersama berbagai elemen masyarakat dan meningkatkan rasa sosial dan gotong royong," Kata Iptu Sahnul Ginting


“PBB ini adalah milik semua suku dan semua suku memerlukannya sebab PBB ini kebanyakan melakukan kegiatan yang sifatnya sosial,” terang Iptu Sahnul Ginting.


Iptu Sahnul Ginting menuturkan, semoga kedepannya PBB ini bisa menjadi pengayom di lingkungan masyarakat yang ada di wilayah hukum Polsek Medan Tuntungan, Pungkasnya.


Dalam kegiatan audiensi Pengurus PAC PBB Medan Tuntungan ditutup dengan penyerahan Sebuah Baju Seragam PBB kepada Kapolsek Medan Tuntungan.

(JN)

Lebih baru Lebih lama