Tokoh Dan Masyarakat Karo 'Bersatu'! Dukung Rusdi Sinuraya Sebagai Wakil Walikota Medan

MEDAN - Dewan Pimpinan Pusat Pemuda Merga Silima (DPP PMS) bersama puluhan organisasi suku Karo mendeklarasikan diri secara bulat mengusung Rusdi Sinuraya menjadi calon Wakil Walikota Medan. Deklarasi tersebut dilaksanakan di Istana Koki Restaurant Jalan Teuku Cik Ditiro Medan, Rabu, (18/12/2019).

Adapun lintas Organisasi masyarakat Karo yang diprakarsai  DPP PMS tersebut antara lain Ikatan Cendikiawan Karo (ICK), KAMKA, HMKI, IAMAKA USU, MAKAMULIA, BPK, PWBS, FK3 dan ormas lainnya serta Tokoh-tokoh masyarakat Karo berdiskusi guna menyatukan persepsi dan berperan aktif guna memajukan orang Karo dalam perhelatan politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020 mendatang untuk Kota Medan kepada Rusdi Sinuraya

“Berangkat dari sejarah Berdirinya Kota Medan serta menegakkan “kini Karo on” (ikatan kekerabatan masyarakat Karo yang kental) dan melihat rekam jejak Rusdi Sinuraya maka dengan ini saya sebagai Ketua Umum DPP PMS mendukung dan mengusung hanya satu nama yaitu Rusdi Sinuraya,” ujar Ketua Umum PMS, Mbelin Brahmana disambut tepuk tangan perwakilan  masyarakat Karo yang ada di Kota Medan.

Hal senada juga disampaikan Wara Sinuhaji pengamat sosial politik, Dosen Universitas Sumatera Utara (USU) mengatakan, "bahwa kita semua paham, Kota Medan ini didirikan oleh orang Karo yaitu Guru Patimpus Sembiring Pelawi, tapi selama ini dalam historis tidak pernah ada orang Karo menjadi Walikota maupun Wakil Walikota Medan. Kesadaran itu lah sekarang yang membuat masyarakat Karo Bersatu, sehingga mempecayakan aspirasi masyarakat Karo kepada Rusdi Sinuraya menjadi calon Wakil Walikota Medan. Saat ini hanya  Rusdi Sinuraya dari masyarakat Karo yang dinilai layak dan pantas kita usung untuk menjadi calon pemimpin Kota Medan ke depan," jelas Wara.

Demikian juga Sekretaris Umum DPP PMS, Bengkel Ginting menyampaikan, dalam analisa  DPP PMS, elemen masyarakat Karo, Cendikiawan Karo dan Akademisi Karo bahwa pada Pilkada kali ini, sudah saatnya Kota Medan yang didirikan oleh Guru Patimpus Sembiring Pelawi dipimpin oleh orang Karo. Analisa kami pada saat ini di Kota Medan ada sosok, figur seorang orang Karo yang layak, punya integritas dan kapabilitas menjadi pemimpin di Kota Medan yaitu Rusdi Sinuraya yang kita dukung untuk posisi calon Wakil Walikota Medan.

“Memang dalam sistem Pilkada bahwa partai politik kami harapkan yang mengusung calon bisa memperhatikan aspirasi ini, dengan demikian  pada tahun 2020 nanti ketika partai politik menetapkan calon untuk diusung dalam Pilkada Kota Medan kami harapkan Rusdi Sinuraya  ini bisa disandingkan dengan orang pertama yang diusung partai,” kata Bengkel Ginting seraya menambahkan bahwa Rusdi Sinuraya yang dideklarasikan pada hari ini adalah sebagai bentuk dukungan moral wujud dari rasa kebersamaan persatuan dan kesatuan hati masyarakat Karo yang pada waktunya nanti dapat diperhitungkan partai politik.

Acara Deklarasi bersama selain dihadiri seluruh pengurus DPP, DPD dan DPC PMS dan seluruh lintas organisasi masyarakat Karo juga dihadiri tokoh Karo yaitu Prof. Menet Ginting, Prof Sukaria Sinulingga, Prof Rehngena Purba, Nabari Ginting, Benar Sinuraya, Prof Saat Afifuddin Sembiring, Modal Pencawan, Burhanuddin Sitepu, Jonni Sitepu, Jesayas Tarigan, Ali Sitepu, Jonathan Tarigan, serta tokoh Karo lainnya. (Hetty)
Lebih baru Lebih lama