Protes Jalan Rusak, Puluhan GMNI Labusel Demo Kantor Dinas Perhubungan

LABUSEL - Puluhan Mahasisiwa yang bergabung dalam Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Labuhanbatu Selatan melakukan aksi demo di kantor DPRD dan Kantor Dinas Perhubungan Labuhanbatu selatan, Kamis (14/2/2019).

Tuntutan mahasiswa meminta jalan yang menghubungkan Kotapinang  dengan 7 Desa yang ada di seberang Barumun Kecamatan Kampung Rakyat Teluk Panji sekitarnya. Banyak ditemukan di kawasan Desa Asam Jawa Sumberejo jalan  berlobang.

"Tidak sedikit pengguna kenderaan khususnya sepeda motor yang mengalami cidera akibat  jatuh di jalan tersebut. Jalan yang baru di bangun rabat beton sudah rusak lagi. Hal inilah yang membuat kami mahasisiwa lakukan aksi demo damai," ujar
Kordinator Aksi, Muhammad Azhari Siregar.

Kepala Dinas Perhubungan Labuhanbatu Selatan, F. Tanjung yang menjabat sebagai Sekretaris dinas perhubungan yang menerima para demonstran mengatakan  akan menyampaikan aspirasi para mahasiswa. "Hal ini sangat positif dan kita akan tindak lanjuti," tegasnya.

Dilokasi berbeda, ketika dikonfirmasi salah satu anggota Komisi C DPRD Labuhanbatu Selatan, Ir.Husni Rizal Siregar akan menindak lanjuti aksi mahasiswa tersebut.

" Akan di tindak lanjuti secara positif,hingga hal ini bukan hanya lips service bagi masyarakat Labuhanbatu Selatan karena akses jalan tersebut buat kepentingan umum," jawabnya. Jika hal ini tidak terealisasi, kita akan buat aksi lebih besar lagi," jelasnya.(Sulaiman)
Lebih baru Lebih lama