Koperasi Anugrah Jaya Mandiri Sejahtera Terima Bantuan Dana BPDPKS

LABUSEL - Pemerintah Sumatera Utara menyerahkan bantuan biaya replanting lahan Kebun Sawit yang ada di Desa Perlabian Kecamatan Kampung Rakyat Labuhanbatu Selatan kepada 79 orang petani swadaya yang tergabung di koperasi Anugerah Jaya Mandiri Sejahtera Desa, Rabu (12/12/2018).

Adapun bantuan yang diberikan sebesar Rp 25 Juta dari Pemerintah Pusat dan Rp 37 Juta pinjaman lunak dari per-Bankan/Hektar sesuai Rencana Anggaran Belanja (RAB).

Saat dikonfirmasi, Akmad rizaldi syah mengatakan penyerahan bantuan perusahaan PT. Asian Agri (Grup) berupa bantuan tekhnis dan pengadaan bibit unggul varitas Topas.

"Tujuan pemerintah dan perusahaan sebagai tenaga tekhnis dan penyedia bibit kelapa sawit unggul, perusahaan PT.Asian Agri (grup)  yang di hunjuk dengan melalui tim Veripikasi seleksi di kantor Dinas Perkebunan Kabupaten Labuhanbatu Selatan,Dirjen Perkebunan Pusat dengan seleksi yang ketat. Perusahaan PT.Asian Agri (grup) yang di hunjuk pemerintah pusat sebagai sebagai bapak angkat dan pembimbing tehknis lapangan dan pengadaan," ujarnya.

HRD PT Asian Agri (Grup), Ir. Willy Pardede menjelaskan bahwa hal ini untuk  meningkatkan produksi petani melalui tanaman kelapa sawit unggul jenis varitas Topas dan Tujuan BPDPKS ( Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit ).

Tambahnya, varitas ini lebih unggul dari pendahulunya,dengan usia 2.5 tahun varitas ini lebih unggul dan memiliki pelepah pendek buah tandan buah segar lebih banyak memiliki spiral diatas rata -rata,dengan hal ini yang mendorong perusahaan meberikan applus kepada masyarakat dalam peningkatan produksi sawit masa depan yang lebih efisiensi.

"Perusahaan memberikan penyuluhan lapangan dan tehknis serta pengelolahan lapangan juga produksi yang lebih baik,hingga target dapat tercapai .(Sulaiman).
Lebih baru Lebih lama